Logo Bloomberg Technoz

Dolar Singapura Menguat 1,5%, Tertinggi Dalam 10 Tahun

News
26 August 2024 07:50

Dolar Singapura. (Sam Kang Li/Bloomberg)
Dolar Singapura. (Sam Kang Li/Bloomberg)

David Finnerty - Bloomberg News

Bloomberg, Dolar Singapura menguat ke level terkuatnya dalam hampir satu dekade karena para trader mempertimbangkan perbedaan antara pandangan kebijakan moneter lokal yang relatif hawkish dibandingkan dengan Federal Reserve (The Fed).

Dolar lokal mencapai level yang terakhir kali terlihat pada 2014 terhadap dolar AS pada akhir Jumat, dan berfluktuasi di sekitar 1,30 per dolar dalam perdagangan awal hari Senin. 

Mata uang Singapura telah menguat sekitar 1,5% tahun ini, menjadi kinerja terbaik kedua di Asia setelah ringgit Malaysia.

Grafik dolar Singapura. (Sumber: Bloomberg)

Otoritas Moneter Singapura, yang menggunakan nilai tukar sebagai alat kebijakan moneternya, mempertahankan kecenderungan penguatan mata uang pada pertemuan bulan Juli untuk mengekang inflasi.