Logo Bloomberg Technoz

Harga Minyak Naik Buntut Konflik Antara Israel-Hizbullah Memanas

News
26 August 2024 06:00

Kilang minyak. (Dok: Bloomberg)
Kilang minyak. (Dok: Bloomberg)

Yongchang Chin - Bloomberg News

Bloomberg, Harga minyak naik seiring Timur Tengah bersiap menghadapi konflik yang semakin memanas setelah serangan Israel terhadap Hizbullah di Lebanon selatan. 

Patokan global Brent naik di atas US$79 per barel, sementara penanda AS West Texas Intermediate naik mendekati US$75. 

Menurut pejabat Israel, pada Minggu pagi, Israel mengirim lebih dari 100 pesawat tempur untuk menghancurkan ribuan peluncur rudal Hizbullah, setelah itu kelompok militan tersebut merespons dengan menembakkan lebih dari 200 proyektil yang menyebabkan kerusakan terbatas.

Grafik harga minyak. (Sumber: ICE, Nymex)

Hizbullah, yang didukung oleh Iran dan dinyatakan sebagai organisasi teroris oleh AS, mengatakan bahwa pihaknya telah "menyelesaikan" operasi militer untuk hari itu, tetapi akan melanjutkan permusuhan dengan Israel sampai negara tersebut menyetujui gencatan senjata di Gaza.