Bitcoin Tembus US$60.000, Efek Prospek Suku Bunga The Fed
Muhammad Julian Fadli
23 August 2024 15:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga Bitcoin berhasil tembus US$60.000 usai terbitnya risalah Rapat Federal Meeting yang melempar nada dovish, memperkuat spekulasi The Fed memulai pelonggaran moneter pada September.
Berdasarkan data CoinMarketcap, Jumat (23/8/2024) siang Bitcoin mencatatkan kenaikan 0,55% ke level US$61.118 (Rp946 Juta) dipercaya merupakan respons pasar atas risalah dari pertemuan kebijakan Fed terbaru yang menunjukkan beberapa pejabat mengakui adanya alasan yang masuk akal untuk mulai memangkas suku bunga.
Risalah ini memberikan wawasan tentang pandangan The Fed terhadap ekonomi dan kemungkinan penurunan suku bunga jika inflasi terus menurun, menurut Analis Ajaib Kripto Panji Yudha dalam risetnya.
Efeknya, top market caps Aset Kripto kompak ada di zona hijau. Adapun paling tinggi penguatannya terjadi pada Cardano ADA mencapai 4,02% dalam 24 jam, juga secara sepekan melesat 15,52% pada harga US$0,3798.
Selanjutnya, Solana SOL yang mengalami penguatan dalam 24 jam, terapresiasi 1,98% dan menguat 0,90% dalam sepekan menuju harga US$145,50.