Logo Bloomberg Technoz

Hal senada juga disampaikan Anggota DPR Fraksi Gerindra, Habiburokhman. Dia yang datang menghampiri massa sempat ditimpuki oleh massa aksi demo kawal putusan MK.

"Kena lempar itu risiko wakil rakyat. Dulu kita juga yang demo di depan ya. Kita juga tukang lempar-lempar, sekarang enggak apa-apa," ujar dia menegaskan.

"Intinya aspirasi masyarakat kami perjuangkan," ujar dia.

Sebelumnya, Habiburokhman ditimpuki dan disoraki massa saat mendatangi massa demo di depan gedung DPR, Kamis (22/8/2024). 

Massa tetap kecewa dengan sikap DPR yang hampir mengesahkan UU Pilkada yang abaikan putusan MK hari ini.

Pantauan Bloomberg Technoz, Habiburokhman mendatangi massa aksi dengan naik sebuah mobil komando. Mendapati kehadiran anggota DPR Fraksi Gerindra tersebut, massa mulai menyoraki dengan perkataan kasar terhadap anggota DPR tersebut. 

Sejumlah botol minuman mineral menargetkan Habiburokhman. Teriakan marah dan cacian juga terlontar dari massa yang berunjuk rasa sejak pagi. Massa sempat ditenangkan koorlap aksi Presiden Partai Buruh, Said Iqbal.

(mfd/ain)

No more pages