Pertamina Pangkas Harga Avtur 16% di Destinasi Superprioritas
Dovana Hasiana
22 August 2024 13:20
Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga mengatakan telah melakukan pemangkasan harga avtur terhadap tiga bandara di wilayah Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) pada kisaran 14%—16% sejak Maret 2024.
Namun, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari mengatakan pemangkasan harga avtur tersebut tidak memberikan dampak signifikan terhadap penurunan harga tiket pesawat, yakni hanya sebesar 2%.
Adapun, Heppy mengatakan pemangkasan harga avtur pada kisaran 14% hingga 16% tersebut dilakukan pada Bandara Siborong-Borong Silangit (DTB), Bandara Internasional Lombok (LOP), dan Bandara Labuan Bajo (LBJ).
“Kemarin kita coba di 3 DPSP Danau Toba, Mandalika, Labuan Bajo, harga avtur turunkan 14% hingga 16%, tetapi harga tiket cuma turun 2%,” ujar Heppy kepada Bloomberg Technoz, Kamis (22/8/2024).
Menurut Heppy, penurunan harga avtur di wilayah DPSP dilakukan untuk mendukung pemerintah dalam peningkatan sektor pariwisata.