Logo Bloomberg Technoz

Kapal Dagang Kembali Diserang di Laut Merah, Tak Ada Korban Jiwa

News
21 August 2024 17:40

Laut Merah (Dok: Bloomberg)
Laut Merah (Dok: Bloomberg)

Omar Tamo dan Alex Longley - Bloomberg News

Bloomberg, Pihak Angkatan Laut Inggris mengatakan sebuah kapal dagang yang tidak dikenal diserang di Laut Merah, dan kini tidak lagi berada di bawah kendali awaknya.

UK Maritime Trade Operations, yang merupakan bagian dari Angkatan Laut, mengatakan dalam sebuah pemberitahuan bahwa kapal tersebut melaporkan telah terkena tiga proyektil setelah sebelumnya didekati oleh dua kapal kecil. Tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Kapal-kapal telah diserang secara teratur di Laut Merah sejak Houthi Yaman mulai menargetkan kapal-kapal dagang akhir tahun lalu sebagai protes terhadap perang Israel-Hamas. Pada Juni, Houthi menenggelamkan sebuah kapal dengan drone laut untuk pertama kalinya.

Banyak kapal komersial menghindari wilayah sekitar Laut Merah dan Terusan Suez karena hal tersebut, dan memilih berlayar mengelilingi Tanjung Harapan Afrika.