Fraksi PDIP yang diwakili Panda Nababan melakukan protes dalam kesepakatan tersebut. Hal ini lantaran Baidowi mengambil keputusan dengan mengklaim sudah didukung mayoritas fraksi.
"Setuju apa, apakah ini sudah diambil suara dari masing-masing fraksi di sini?" ujar Panda.
"Kan sudah kelihatan dari tadi," jawab Baidowi.
"Lanjut," ujar dia mengabaikan interupsi lanjutan dari PDIP.
Hingga saat ini rapat panja masih berlangsung untuk membahas perubahan terhadap DIM-DIM selanjutnya.
Seperti diketahui MK telah mengeluarkan putusan bahwa syarat usia pencalonan Pilkada 2024 dihitung berdasarkan saat pendaftaran, bukan saat ditetapkan sebagai pasangan terpilih. MK mengingatkan pilkada berpotensi tidak sah jika tidak mengikuti aturan tersebut.
(ain)
No more pages