Logo Bloomberg Technoz

Suka Mendebat Powell, Trump Dianggap Lemahkan Otonomi The Fed

News
20 August 2024 06:30

Donald Trump./Bloomberg-Bing Guan
Donald Trump./Bloomberg-Bing Guan

Mark Niquette - Bloomberg News

Bloomberg, Donald Trump merespons kritik bahwa dia telah melemahkan otonomi Federal Reserve (The Fed), dengan mengatakan bahwa dia seharusnya dapat dengan bebas berbagi pandangannya tentang kebijakan suku bunga.

"Menurut saya tidak apa-apa bagi seorang presiden untuk berbicara. Itu tidak berarti bahwa mereka [bank sentral] harus mendengarkan," kata Trump dalam sebuah wawancara dengan Bloomberg News pada Senin setelah sebuah acara di negara bagian Pennsylvania.

Trump mengatakan bahwa dia sering "berdebat" tentang suku bunga dengan Gubernur The Fed Jerome Powell selama masa jabatannya di Gedung Putih dan "itu mungkin berdampak, mungkin juga tidak berdampak" terhadap kebijakan moneter.

"Seorang presiden tentu saja dapat berbicara tentang suku bunga karena saya pikir saya memiliki insting yang sangat bagus," katanya. "Itu tidak berarti saya yang mengambil keputusan, tetapi itu berarti bahwa saya seharusnya memiliki hak untuk dapat membicarakannya seperti orang lain."

The Federal Reserve (Sumber: Bloomberg)