Logo Bloomberg Technoz

Rosan Optimis Bisa Capai Target Realisasi Investasi 2024.

Azura Yumna Ramadani Purnama
19 August 2024 20:00

Rosan Roeslani (Bloomberg Technoz)
Rosan Roeslani (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Investasi atau Kepala BKPM Rosan Roeslani optimis target realisasi investasi 2024 sebesar Rp1.650 triliun dapat tercapai. Dia mengklaim akan melakukan percepatan sejumlah program yang sudah dicanangkan Bahlil Lahadalia untuk mencapai target tersebut..

“Timnya tidak berubah tetap ada justru kami akan percepat dan akselerasi itu sehingga target pada akhir tahun ini bisa tercapai secara keseluruhan,” kata Rosan setelah Serah Terima Jabatan di Kantornya, Senin (19/8/2024).

Dia pun mengklaim sadar sisa masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kabinet Indonesia Maju hanya tersisa dua bulan, hingga 20 Oktober 2024. Namun, dia mengklaim rentang waktu tersebut sudah cukup untuk menggenjot capaian target investasi.

Selain itu, dia mengungkapkan bahwa salah satu upaya yang akan ia tempuh pada awal jabatannya adalah menentukan skala prioritas program-program terdahulu dan berupaya mengakselerasi serta melakukan penyempurnaan jika dibutuhkan.

Namun, dia tak menjelaskan lebih rinci upaya-upaya yang akan ditempuh untuk mengakselerasi realisasi investasi hingga mencapai target yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Insyaallah saya optimis apalagi kan ini tim nya Pak Bahlil bekerja sangat baik sangat solid, saya meyakini target yang dicanangkan Pak Bahlil dan timnya akan tercapai,” kata dia.

Ketika ditanya kelanjutan percepatan investasi Ibu Kota Nusantara (IKN), Rosan mengklaim akan segera melakukan pertemuan dan berkoordinasi dengan kementerian, dan lembaga untuk melakukan pembahasan lebih lanjut.

“Ya pasti segera, ini Beliau pak Bahlil sebagai Menteri ESDM jadi wakil di satgas itu. kita akan berkoordinasi di satgas itu, kemarin kita sudah bicara. Segera, kita juga memahami waktu yang ada kita maksimalkan,” ucap dia.

Sebagai tambahan, Bahlil Lahadalia yang kini menjabat sebagai Menteri ESDM menitipkan pesan kepada Menteri Investasi Rosan Roeslani agar menuntaskan target realisasi 2024 yang dipatok sebesar Rp1.650 triliun.

Bahlil mengatakan, hingga semester I 2024 realisasi investasi tercatat Rp 829,9 triliun atau sudah sekitar 50% dari target yang dipatok pemerintah di 2024. Dengan demikian, ia meyakini Rosan dapat menuntaskan sisa realisasi investasi hingga masa jabatannya berakhir.

“Kemarin kita sudah meluncurkan kuartal kedua target kita Rp1.650 triliun dan sudah mencapai 50% lebih, jadi tinggal sedikit yang insyaallah akan diselesaikan oleh Menteri yang baru,” ucap Bahlil dalam sambutannya saat serah terima jabatan Menteri Investasi, Senin (19/8/2024).

Pada kesempatan itu, Bahlil menyebut salah satu pekerjaan rumah yang perlu dituntaskan Rosan adalah untuk mencapai target realisasi di kuartal III-2024. Pihaknya telah mematok target investasi pada kuartal III sebesar 76% yang hingga kuartal II-2024 lalu telah mencapai sekitar 50%.

“Jadi Oktober, Pak Rosan sudah mengumumkan kuartal ke-3, sambil itu mungkin penataan,” ucap Bahlil.