Logo Bloomberg Technoz

Usai dilantik, Dadan Hindayana Ngaku Belum Punya Kantor

Dinda Decembria
19 August 2024 18:00

Dadan Hindayana (Instagram ekoputrosandjojo diolah)
Dadan Hindayana (Instagram ekoputrosandjojo diolah)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Dadan Hindayana mengaku belum memiliki kantor usai resmi dilantik menjadi Kepala Badan Gizi Nasional oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

"Karena ini badan baru dibentuk. Jadi belum ada. Jadi kita nunggu arahan saja,"katanya  kepada wartawan di Istana Negara, Senin (19/8).

Dadan menyebut bahwa Badan Gizi Nasional ini dibentuk untuk melaksanakan program prioritasnya presiden terpilih Pak Prabowo Subianto. Karena terkait dengan siklus anggaran maka agar bisa dilaksanakan tahun 2025.

"Dari Januari maka dalam nota keuangan kan sudah masuk anggaran sehingga perpres ini harus dibentuk di era Pak Jokowi. Saya kira ini satu bagian dari keberlanjutan pemerintahan," ujarnya. 

"Pak jokowi sudah menerbitkan perpresnya dan saya ditunjuk sebagai kepalanya. Saya bertugas untuk menyiapkan segala sesuatunya agar Januari program makan bergizi gratis bisa dilaksanakan," tambahnya.