Target dan Rekomendasi Saham BBRI, BBCA, BMRI, dan BBNI
Muhammad Julian Fadli
19 August 2024 16:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Empat saham bank besar RI bergerak bervariasi pada perdagangan hari ini, Senin (19/8/2024) di tengah penantian petunjuk terbaru tentang ‘Kesehatan’ Ekonomi AS dan juga kebijakan Bank Sentral AS (Federal Reserve/The Fed) di September.
Saham PT Bank Rakyat Indonesia (BBRI) masih mengalami tekanan. Demikian juga dengan pergerakan saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) yang sama melemah.
Sementara, saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) masih mampu bertahan dengan bergerak di harga sama seperti penutupan hari sebelumnya, dan saham PT Bank Negara Indonesia (BBNI) berhasil menguat.
Berikut pergerakan keempat saham bank tersebut berdasarkan data Bursa Efek Indonesia hingga pukul 15.10 WIB
- BBRI melemah 50 poin atau tertekan 1,03% ke Rp4.780/saham.
- BBCA melemah 25 poin atau tertekan 0,24% ke Rp10.300/saham.
- BMRI stagnan dan flat di level Rp7.075/saham
- BBNI menguat 25 poin atau dengan kenaikan 0,47% ke level Rp5.325/saham
Pergerakan keempatnya belakangan tengah menjadi perhatian investor, di tengah sikap wait and see simposium The Fed di Jackson Hole dengan Gubernur Jerome Powell dijadwalkan berbicara pada Jumat.