PLN Salurkan 275 Ribu Unit REC ke PT Agincourt Resources di Medan
Jakarta - PT PLN (Persero) terus mendukung penggunaan energi ramah lingkungan, salah satunya melalui layanan Renewable Energy Certificate (REC). Kali ini, perusahaan pertambangan emas PT Agincourt Resources menggunakan 275 ribu unit REC atau setara 275 Megawatt hour listrik Energi Baru Terbarukan (EBT) dari PLN.
Hal ini ditandai penandatanganan jual beli antara PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara dengan PT Agincourt Resources di Medan pada Selasa (13/8).
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, kerja sama ini menjadi bukti nyata kolaborasi PLN dengan para pelaku industri untuk mendukung transisi energi bersih di tanah air.
Penjualan REC ini tidak hanya menunjukkan komitmen PLN dalam mendukung energi hijau, tetapi juga memperkuat posisinya sebagai mitra utama dalam mewujudkan industri yang ramah lingkungan atau green industry di Indonesia.
“PLN berkomitmen penuh untuk mendukung daya saing industri nasional dengan mendorong penggunaan energi bersih yang ramah lingkungan. Kami menghadirkan opsi layanan listrik hijau 100% yang dipasok oleh pembangkit berbasis EBT kami melalui REC,” kata Darmawan.