Kementerian Kesehatan Swedia mengonfrimasi bahwa kasus cacar monyet yang terdeteksi ialah jenis strain virus Clade 1B. Jenis virus ini sama dengan yang ditemukan di Kongo, Afrika Selatan sejak September 2023.
"Seorang pasien yang menjalani perawatan di Stockholm telah didiagnosis terpapar Mpox yang disebabkan oleh varian Clade 1B. Ini adalah kasus pertama yang disebabkan oleh Clade 1B yang didiagnosis di luar Afrika," kata Kemenkes Swedia dalam sebuah pernyataan, dikutip AFP.
Disebutkan bahwa pasien tersebut terinfeksi karena sempat berkunjung ke Afrika. Dikatakan pasien dengan Mpox yang dirawat di negara tersebut tidak mempengaruhi risiko terhadp populasi umum.
"Risikonya saat ini dianggap sangat rendah oleh Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa (ECDC)," tandasnya.
(dec/del)