Logo Bloomberg Technoz

Citi Indonesia Bukukan Laba Rp1,4 T Kuartal II-2024

Sultan Ibnu Affan
16 August 2024 16:40

Citigroup Inc. (Dok: Bloomberg)
Citigroup Inc. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Citibank, N.A Indonesia (Citi Indonesia) membukukan Laba Bersih  sebesar Rp1,3 triliun sepanjang kuartal II-2025. Angka ini meningkat 14% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp1,2 triliun.

CEO Citi Indonesia Batara Sianturi mengatakan, kenaikan laba tersebut ditopang oleh efisiensi biaya operasional yang menghasilkan perbaikan Cost to Income Ratio (CIR) menjadi 39,5% atau 20 poin dari 59,5% di tahun sebelumnya.

"Ini juga memberikan kontribusi pada peningkatan return on asset (ROA) menjadi 3,7% sebelumnya adalah 2,9 di tahun 2023 dan peningkatan return on equity (ROE) menjadi 13,8% dari 13,6%," ujar Batara dalam konferensi pers, dikutip Jumat (16/8/2024).

Selain itu, Rasio Liquidity Coverage (LCR) dan Rasio Net Stable Funding (NSFR) Citi Indonesia juga tercatat berada di angka 291% dan 164%, di atas ketentuan minimum. 

Citi Indonesia juga tercatat memiliki modal yang kuat dengan Rasio Kewajiban Penyediaan Modal (KPMM) sebesar 36,2%, meningkat dari 28,7% di tahun sebelumnya.