Logo Bloomberg Technoz

10 Tahun Lagi Dunia Bisa Dilanda Pandemi Mirip Covid-19

News
14 April 2023 14:25

Covid-19 Covid Test (dok Pixabay)
Covid-19 Covid Test (dok Pixabay)

Bloomberg News

Bloomberg, Sebuah perusahaan analitik kesehatan prediktif, Airfinity mengungkap adanya kemungkinan 27,5% pandemi mematikan seperti Covid-19 dapat terjadi 10 tahun lagi akibat virus-virus baru muncul makin sering. 

Perusahaan yang berbasis di London ini mengatakan perubahan iklim, pertumbuhan perjalanan internasional, peningkatan populasi, dan ancaman yang ditimbulkan oleh penyakit zoonosis adalah beberapa penyebabnya.

Namun, jika ada vaksin yang efektif diluncurkan 100 hari setelah penemuan patogen baru, kemungkinan pandemi itu menjadi mematikan turun menjadi 8,1%.

Skenario terburuknya, virus flu burung yang bermutasi dan memungkinkan penularan dari manusia ke manusia dapat membunuh sebanyak 15.000 orang di Inggris dalam satu hari, kata Airfinity.