Logo Bloomberg Technoz

Hasto Sebut Awal Isu Jokowi Ingin Ambil Alih PDIP dari Megawati

Muhammad Fikri
15 August 2024 13:55

Presiden Jokowi bersama Ketua Umum PSIP Megawati Soekarnoputri dan capres Ganjar Pranowo (Bloomberg Technoz/Pramesti Regita)
Presiden Jokowi bersama Ketua Umum PSIP Megawati Soekarnoputri dan capres Ganjar Pranowo (Bloomberg Technoz/Pramesti Regita)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesi Perjuangan (Sekjen PDIP) Hasto Kristiyanto mengungkap asal usul isu pengambil alihan partai berlambang kepala banteng dari ketua umum Megawati Soekarnoputri.

PDIP, kata dia, pertama kali mendengar isu tersebut dari seorang mantan menteri yang dihubungi oleh satu menteri di Kabinet Indonesia Maju. Menteri aktif tersebut kemudian meminta pendapat mantan pejabat negara tersebut soal keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menjadi ketua umum PDI Perjuangan.

"Ini sudah saya sampaikan ke publik," kata Hasto di Gedung KPK, Kamis (15/8/2024).

Dia memang enggan membeberkan identitas mantan menteri yang dimintai pendapat oleh menteri atau orang kepercayaan Jokowi tersebut. 

Meski demikian, kata Hasto, PDIP awalnya tak terlalu menganggap serius isu yang bergulir tersebut. Akan tetapi, partai tersebut kemudian menjadi waspada dan siaga usai dinamika politik yang terjadi di Partai Golkar.