Logo Bloomberg Technoz

Sementara itu, penjualan ekspor mobil dalam bentuk completely knocked down (CKD) atau mobil lengkap terurai, justru mengalami tren kenaikan. Pada Juli 2024, ekspor mobil CKD Indonesia secara mtm naik 88,4% dari bulan sebelumnya hanya 3.076 unit menjadi 5.796 unit.

Khusus periode Juli 2024, ekspor mobil CKD secara bulanan naik 21,6% dari 4.768 unit menjadi 5.796 unit. Namun, secara yoy justru mengalami penurunan hingga 23,7%. 

Ekspor Mobil CBU pada Juli 2024:

  1. Toyota : 14.582 unit
  2. Daihatsu : 10.582 unit
  3. Mitsubishi Motors : 5.844 unit
  4. Suzuki : 1.255 unit
  5. Honda : 1.290 unit
  6. Isuzu : 579 unit
  7. Hino : 25 unit
  8. Wuling : 180 unit 

Ekspor Mobil CKD pada Juli 2024:

  1. Mitshubishi Motors : 4.488 unit
  2. Hyundai - HMMI : 720 unit
  3. Suzuki : 192 unit 

Ekspor Komponen Mobil: 

  1. Toyota : 16.249.897 unit
  2. Honda : 1.260.570 unit
  3. Hino : 58.648 unit
  4. Hyundai - HMMI : 9.498 unit
  5. Suzuki : 2.688 unit

(prc/wdh)

No more pages