Logo Bloomberg Technoz

Gaza Disorot, AS Malah Sepakat Jual 50 Jet Tempur F15 ke Israel

News
14 August 2024 06:10

Asap dari ledakan setelah militer Israel mengeluarkan perintah untuk evakuasi di Khan Younis, Gaza selatan, Senin (22/7/2024). (Ahmad Salem/Bloomberg)
Asap dari ledakan setelah militer Israel mengeluarkan perintah untuk evakuasi di Khan Younis, Gaza selatan, Senin (22/7/2024). (Ahmad Salem/Bloomberg)

Nick Wadhams - Bloomberg News

Bloomberg, Pemerintahan Amerika Serikat mengeluarkan persetujuan penjualan hingga 50 jet tempur F15, kendaraan perang, dan amunisi kepada Israel dalam sebuah kesepakatan senilai US$20,3 miliar. Hal ini menjadi penegas AS nampaknya tetap akan memasok senjata ke Israel meski perilaku pasukan tersebut di Jalur Gaza mendapat kecaman masyarakat global.

Berdasarkan ketentuan-ketentuan dalam kesepakatan tersebut, AS akan mengirimkan hingga 50 pesawat jet F15IA buatan Boeing Co. Bersama dengan proses tersebut, AS juga mengirimkan perangkat upgrade untuk 25 pesawat F15 milik Israel, termasuk radar dan perlengkapan lainnya. 

AS juga akan mengirimkan rudal udara-ke-udara, amunisi tank dan mortir, serta kendaraan taktis menengah. Rencananya Israel akan mendapatkan jet-jet baru itu paling cepat pada 2029.

Meskipun Kongres masih dapat memblokir kesepakatan, pengumuman tersebut menegaskan tekad Presiden Joe Biden untuk terus memasok Israel dengan senjata yang diinginkannya, bahkan ketika kecaman semakin meningkat tentang kematian warga sipil di Jalur Gaza.