"Menkes menyampaikan kepada saya karena udara yang tidak baik sehingga ISPA di Jabodetabek menghabiskan hampir Rp 10 triliun. Uang yang tidak sedikit kita pakai untuk menangani kesehatan karena adanya penyakit pernapasan yang kita dapat dari polusi udara yang terjadi di sebuah kota," terangnya.
"Ini yang harus dicermati bupati, walikota dan gubernur," tambahnya.
Selain itu, Jokowi juga mengingatkan bahwa Jakarta telah memiliki moda transportasi yang ramah lingkungan. Tapi angka polusi di sana masih tinggi dan buruk untuk kesehatan.
"Di Jakarta sudah ada MRT, sudah ada LRT, dan kereta cepat untuk mengurangi polusi. Tapi juga masih kira-kira air quality Jakarta 190 sampai 200, padahal maksimal hanya 50," tandas Jokowi.
(dec/spt)
No more pages