Logo Bloomberg Technoz

Usai Terbakar, Kilang KPI Balikpapan Mulai Produksi 160 Ribu BOPD

Dovana Hasiana
12 August 2024 14:00

Kondisi CDU IV Kilang Balikpapan usai padam (Dok. Kilang Pertamina Internasional)
Kondisi CDU IV Kilang Balikpapan usai padam (Dok. Kilang Pertamina Internasional)

Bloomberg Technoz, Balikpapan - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) memastikan unit Crude Distillation Unit (CDU) IV di Balikpapan, Kalimantan Timur sudah kembali beroperasi usai kejadian kebakaran pada Sabtu (25/5/2024). 

Direktur Utama PT KPI Taufik Adityawarman mengatakan operasional CDU IV sudah kembali dilakukan sejak Minggu (28/7/2024) dengan kapasitas 160.000 barel per hari atau barrel oil per day (BOPD).

“Bertahap, saat ini masih 160.000 BOPD,” ujar Taufik saat ditemui di kantor Kilang Pertamina Balikpapan, Minggu (11/8/2024).

Taufik mengatakan, kapasitas CDU IV setelah revamping –yang merupakan bagian dari proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan – bakal memiliki kapasitas 300.000 BOPD.

Namun, kapasitas CDU IV baru bisa ditingkatkan menjadi 300.000 BOPD bila unit pendukungnya –seperti Residual Fluid Catalytic Cracking (RFCC) – rampung. 

Pertamina Dorong Optimalisasi Kilang untuk Ketahanan Energi Nasional (Dok. Pertamina)