Prakiraan Cuaca Akhir Pekan Jabodetabek: Siang Cerah, Malam Hujan
Sultan Ibnu Affan
10 August 2024 09:15
Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) akan cerah selama waktu pagi hingga siang hari. Namun, malam diprediksi akan turun hujan sepanjang hari ini, Sabtu (10/8/2024).
Berdasarkan pantauan langsung pada laman BMKG.go.id, cuaca wilayah Jakarta Pusat diprediksi terus cerah sejak pukul 8.00 WIB hingga malam hari, atau 23.00 WIB. Suhu udara juga diperkirakan tak akan lebih dari kisaran 25-32 derajat Celcius, dan kelembapan udara sekitar 70-90%.
Sementara itu, wilayah Jakarta Utara, Jakarta Timur, hingga Kepulauan Seribu juga diprediksi cerah berawan sejak Sabtu pagi hingga siang sekitar pukul 13.00 WIB.
Namun, hujan berintensitas ringan diprediksi mengguyur Jakarta Selatan, Jakarta Barat, dan Jakarta Timur sejak sore hingga malam pukul 19.00 WIB.
Sementara itu, Kota Bogor di Jawa Barat juga diprediksi akan diguyur hujan ringan pada sore hari sekitar pukul 16.00-17.00 WIB. Di luar jam tersebut hanya diprediksi cenderung berawan dan cerah.