Harga CPO Anjlok 4% Lebih Pekan Ini, Turun 3 Minggu Beruntun
Hidayat Setiaji
10 August 2024 09:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) naik pada perdagangan kemarin. Namun sepanjang pekan ini, harga komoditas tersebut anjlok.
Pada Jumat (9/8/2024), harga CPO di Bursa Malaysia untuk kontrak pengiriman Oktober ditutup di MYR 3.746/ton. Melesat 1,13% dibandingkan hari sebelumnya.
Meski demikian, harga CPO masih mencatatkan penurunan 4,37% sepanjang pekan ini. Harga CPO pun resmi turun 3 minggu beruntun.
Kenaikan harga CPO kemarin ditopang oleh sejumlah faktor. Pertama adalah pembelian India yang masih tinggi.
Sepanjang Juli, impor CPO India tercatat 1,09 juta ton. Meroket 39% dari bulan sebelumnya dan menjadi yang tertinggi sejak Agustus tahun lalu.