Logo Bloomberg Technoz

Samsung Recall Jutaan Kompor Listrik di AS Ada Risiko Kebakaran

News
09 August 2024 17:50

Bendera Samsung. (dok Bloomberg)
Bendera Samsung. (dok Bloomberg)

Shinhye Kang - Bloomberg News

Bloomberg, Samsung Electronics Co sedang menarik kembali (recall) lebih dari 1,1 juta kompor listrik yang dijual di AS sejak tahun 2013. Keputusan ini dibuat menyusul laporan 250 kebakaran yang merusak properti, menewaskan hewan peliharaan, dan melukai sekitar 40 orang.

Menurut pemberitahuan yang diposting di situs web Komisi Keselamatan Produk Konsumen AS, perusahaan terbesar Korea Selatan ini menawarkan kunci dan penutup gratis kepada pembeli lebih dari selusin model kompor, yang membantu memastikan kenop kompor depan mereka tetap pada posisi "mati". Samsung menjual kompor melalui pengecer dari Best Buy hingga Costco di seluruh AS dengan harga antara US$1.250 hingga US$3.050, menurut pemberitahuan tersebut.

Samsung mengkonfirmasi perbaikan dan detail penjualan dalam sebuah pernyataan yang tidak menyebutkan kebakaran atau cedera.

Merek konsumen di seluruh dunia sudah tidak asing lagi dengan penarikan produk. Samsung sendiri melakukan salah satu penarikan terbesar dalam industri teknologi pada 2016, ketika mereka menghentikan produksi lini ponsel Galaxy Note yang mudah terbakar.