Logo Bloomberg Technoz

Akuisisi Pengembang Rancamaya Berdampak Minor untuk BSDE

Redaksi
09 August 2024 14:35

Ilustrasi properti Bumi Serpong Damai (Dok BSD CIty)
Ilustrasi properti Bumi Serpong Damai (Dok BSD CIty)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tim analis BRI-Danareksa Sekuritas menilai, akuisisi mayoritas saham PT Suryamas Dutamakmur Tbk (SMDM) hanya akan berdampak minor terhadap kinerja keuangan PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE).

BSDE awal bulan ini mengumumkan akuisisi 91,99%  atau setara 4,39 miliar saham pengembang properti yang salah satu portofolionya adalah Rancamaya Golf Estate.

Penyelesaian transaksi keduanya ditargetkan pada akhir Desember 2024. 

"Dampak usai akuisisi terhadap kinerja keuangan BSDE untuk tahun buku 2024 dan 2025 akan tetap minor," ujar Tim Analis BRI-Danareksa Sekuritas Ismail Fakhri Suweleh dan Wilastita Muthia, Jumat (9/8/2024).

"Secara historis, rentang marketing sales SMDM antara Rp300 miliar hingga Rp500 miliar. Ini hanya setara 3%-4% terhadap marketing sales BSDE."