Kata PAN Soal Daftar Partai Politik di KIM Plus
Mis Fransiska Dewi
07 August 2024 15:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) mengungkap daftar partai politik yang disebut dengan istilah Koalisi Indonesia Maju Plus atau KIM Plus. Terminologi ini mencuat usai KIM - koalisi pengusung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024, berupaya membentuk koalisi gemuk di sejumlah wilayah Pilkada Serentak 2024.
Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno memastikan KIM Plus tak berisi semua partai politik yang berlaga pada kontestasi Pemilu 2024. Menurut dia, KIM Plus adalah kombinasi antara partai politik anggota KIM ditambah tiga partai politik potensial lainnya.
“Ya Plus nya itu melibatkan partai di luar KIM sebelumnya. [ada] PKS, Nasdem, PKB. Komposisinya kurang lebih KIM Plusnya,” kata Eddy saat dihubungi, Rabu (7/8/2024).
Koalisi Prabowo-Gibran sendiri berisi Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PSI, PBB, Partai Gelora, dan Partai Garuda. Sedangkan tiga partai yang disebut Eddy seluruhnya berasal dari Koalisi Perubahan yaitu PKS, PKB, dan Nasdem.
Eddy sendiri tak berkomentar atau memberikan respon saat ditanya soal potensi KIM Plus juga beranggotakan partai politik dari Koalisi pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pemilu 2024. Koalisi ini berisi PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.