Logo Bloomberg Technoz

Risalah Rapat The Fed: Bunga Tetap Naik, Walau Ada Ancaman Resesi

News
13 April 2023 10:14

Jerome Powell Ketua The Fed (Samuel Corum/Bloomberg)
Jerome Powell Ketua The Fed (Samuel Corum/Bloomberg)

Craig Torres - Bloomberg News 

Bloomberg - Pejabat Federal Reserve tampak akan terus memperpanjang serial kenaikan bunga acuan pada pertemuan berikutnya Mei nanti, mengabaikan peringatan akan adanya risiko resesi tahun ini. 

Risalah rapat Federal Reserve bulan lalu yang dirilis dini hari tadi waktu Indonesia memperlihatkan bagaimana pejabat bank sentral Amerika Serikat menurunkan ekspektasi kenaikan bunga acuan yang perlu ditempuh menyusul serangkaian kejatuhan bank pada pertengahan Maret. Namun akhirnya Fed memutuskan untuk menaikkan bunga acuan sebesar 25 bps pada 22 Maret lalu ke level 4,75%-5%, seiring upaya bank sentral menyeimbangkan antara risiko krisis kredit perbankan dengan laju inflasi.

Federal Reserve tetap menaikkan bunga walau penasihat bank sentral memberi pandangan bahwa pengetatan moneter lebih lanjut mungkin meningkatkan risiko terjadinya resesi ringan tahun ini.

Inflasi AS pada Maret terlihat melambat (Bloomberg)

Pejabat Fed sepakat bahwa “beberapa tambahan kebijakan yang lebih tegas mungkin dibutuhkan” berdasarkan risalah rapat tersebut, sebuah pandangan yang sudah beberapa kali ditekankan oleh sejumlah pejabat Fed akhir-akhir ini.