Logo Bloomberg Technoz

IMF Wanti-wanti Utang Global, AS dan China Pemicunya

News
13 April 2023 09:46

Vitor Gaspar (Sumber: Bloomberg)
Vitor Gaspar (Sumber: Bloomberg)

Eric Martina dan Shawn Donnan - Bloomberg News

Bloomberg, Dana Moneter Internasional (IMF) memperingatkan bahwa Amerika Serikat (AS), China dan negara ekonomi utama lainnya perlu berbuat lebih banyak untuk mengatasi tingkat utang yang akan naik ke rekor tertinggi dalam lima tahun ke depan.

IMF pada Rabu (12/04/2023) memperkirakan rasio utang dunia terhadap produk domestik bruto akan naik menjadi 99,6% pada tahun 2028, hampir menyamai tingkat pada tahun 2020 ketika utang kolektif beberapa negara meningkat terbesar sejak Perang Dunia II untuk menopang ekonomi mereka secara langsung menyusul pandemi Covid-19.

Perkiraan IMF soal utang global lima tahun ke depan (Sumber: Bloomberg)

Beban utang dunia tumbuh lagi setelah menyusut pada 2021 dan 2022 akibat inflasi dan pemulihan pertumbuhan yang cepat di AS dan negara ekonomi maju lainnya, kata Direktur Departemen Fiskal IMF Vitor Gaspar.

“Ke depan, utang publik tidak hanya meningkat lebih tinggi dari yang diproyeksikan sebelum pandemi, tetapi juga meningkat lebih cepat dari yang diproyeksikan sebelum pandemi,” kata Gaspar dalam sebuah wawancara.