Logo Bloomberg Technoz

Korut Luncurkan Misil, Warga Jepang Diminta Berlindung

News
13 April 2023 06:38

Ilustrasi Bendera Korea Utara (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Bendera Korea Utara (Sumber: Bloomberg)

Jeong-Ho Lee, Lily Nonomiya - Bloomberg News

Bloomberg - Korea Utara meluncurkan objek yang ditengarai sebagai misil balistik ke arah perairan pantai timur pada Kamis (13/4/2023). Peristiwa ini menyebabkan Jepang menyiarkan kewaspadaan, meminta warga untuk mencari tempat berlindung.

Misil diperkirakan jatuh di wilayah utara pulau Hokkaido (Jepang) pada pukul 08:00 pagi waktu setempat, ungkap pemerintah Jepang. Peluncuran tersebut menambah daftar uji coba Korea Utara tahun ini, setelah jumlahnya mencapai rekor tertinggi pada 2022.

Peluncuran terbaru ini datang setelah Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un pekan ini menyebut kemampuan perang negaranya “praktis dan ofensif”. Korea Utara meminta Amerika Serikat (AS) untuk berhati-hati dan memutus hubungan dengan Korea Selatan.

Misil ini adalah yang pertama diluncurkan sejak akhir Maret lalu. Sejak 18 Februari hingga akhir Maret, Korea Utara telah meluncurkan 15 misil balistik, termasuk 2 rudal antar-benua yang didesain untuk membawa hulu ledak nuklir hingga ke AS,