Logo Bloomberg Technoz

Arab Saudi Naikkan Harga Jual Minyak Light di Pasar Asia 20 Sen

News
05 August 2024 05:17

Kilang minyak milik Aramco, BUMN Arab Saudi. (Dok: Bloomberg)
Kilang minyak milik Aramco, BUMN Arab Saudi. (Dok: Bloomberg)

Sherry Su dan Alex Longley–Bloomberg News

Bloomberg, Arab Saudi menaikkan harga minyak mentahnya ke Asia untuk pertama kalinya dalam tiga bulan terakhir. Hal ini memberi sinyal sementara bahwa kerajaan ini tetap yakin akan permintaan di negara importir terbesar di dunia ini.

Saudi Aramco, perusahaan milik negara, menaikkan harga jual resmi minyak mentah Arab Light untuk bulan September untuk pelanggan di Asia sebesar 20 sen menjadi US$2/barel di atas harga patokan regional Oman-Dubai, menurut daftar harga yang dilihat oleh Bloomberg.

Meski demikian  kenaikan ini masih lebih kecil dari kenaikan 50 sen yang diperkirakan dalam survei Bloomberg terhadap lima pedagang dan penyuling.

Ada pemotongan yang signifikan untuk wilayah lain. Di Eropa, kerajaan memangkas harga Arab Light sebesar US$$2,75, atau penurunan terbesar sejak pandemi Covid-19. Harga yang setara di AS mengalami penurunan terbesar sejak Februari.