Kunjungan Wisman ke RI Naik 21%: Terbanyak dari Malaysia
Azura Yumna Ramadani Purnama
01 August 2024 12:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) semester I-2024 mencapai 6,413 juta orang atau meningkat 21,02% dibandingkan periode yang sama sebelumnya. Kunjungan wisman terbanyak datang dari Malaysia.
Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan total kunjungan wisman semester I-2024 merupakan yang tertinggi sejak 2020. Adapun jumlah wisman terbanyak berasal dari Malaysia kemudian disusul Singapura dan Australia.
“Kunjungan Wisman dari Malaysia mengalami penurunan 5,86% secara bulanan (month to month) sementara secara tahunan (year on year) mengalami peningkatan 11,6%,” ujarnya dalam Konferensi Pers Rilis Data BPS Juli 2024 di Jakarta, Kamis (1/8/2024).
Amalia menjelaskan Wisman berkebangsaan Malaysia paling banyak masuk ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta. Sementara wisman Singapura masuk dari Batam. Adapun Wisman Australia paling banyak masuk ke Indonesia melalui Bandara Ngurah Rai, Bali.
Jika dilihat dari rata-rata lama tinggal, Pada Juni 2024 rata-rata wisman menghabiskan waktu tinggal selama 7,13 malam di Indonesia. Adapun rata-rata pengeluaran wisman US$1.444 per pengunjung.