Logo Bloomberg Technoz

Ramsey Al-Rikabi - Bloomberg News

Bloomberg, Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei telah memerintahkan serangan langsung terhadap Israel sebagai balasan atas apa yang dikatakan sebagai pembunuhan pemimpin tertinggi Hamas saat berada di Teheran.

Menurut laporan New York Times, mengutip tiga pejabat Iran yang tidak disebutkan identitasnya, Khamenei memberikan perintah tersebut dalam sebuah pertemuan darurat Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran pada Rabu (31/07/2024) pagi.

Pemimpin tertinggi negara itu telah mengancam pembalasan secara terbuka dengan bahasa yang berapi-api tetapi dapat diprediksi. Membaca pernyataan di televisi pemerintah, dia mengatakan Iran memiliki "kewajiban untuk membalas" dan bahwa Israel harus menghadapi "hukuman berat."

Jika dilaksanakan, serangan langsung berisiko menciptakan konflik yang lebih luas di kawasan tersebut. Pada April, Iran dan Israel saling tembak langsung untuk pertama kalinya, tetapi dalam langkah yang terukur yang menghindari eskalasi.

Ancaman tersebut datang setelah Iran dan Hamas mengatakan Israel membunuh pemimpin politik kelompok tersebut, Ismail Haniyeh, dalam serangan udara di ibu kota Iran. Israel belum mengkonfirmasi atau membantah keterlibatan tersebut.

Komandan Iran sedang mempertimbangkan kombinasi drone dan rudal pada sasaran militer di sekitar Tel Aviv dan Haifa sambil menghindari target sipil, lapor New York Times. Iran juga mempertimbangkan serangan terkoordinasi dengan proksi-proksinya di Yaman, Suriah, dan Irak.

(bbn)

No more pages