Permintaan Listrik PLN Diprediksi Drop 27% Selama Lebaran
Tara Marchelin
12 April 2023 11:39
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT PLN (Persero) mengestimasi permintaan listrik saat Idulfitri 1444 Hijriah turun 27% dibandingkan dengan periode normal. Hal ini menyusul rencana libur sejumlah industri dan pabrik selama masa Lebaran 2023.
Pemerintah sebelumnya menetapkan lima hari cuti bersama yang membuat mayoritas perusahaan akan berhenti operasi selama satu pekan.
“Dengan berkurangnya ini, maka cadangan daya di masing-masing daerah akan lebih cukup lagi,” kata Direktur Distribusi PLN, Adi Priyatno, dalam rapat dengan Komisi VI DPR RI pada Selasa (11/4/2023).
PLN telah menetapkan masa siaga perayaan Idulfitri pada periode 10 April–2 Mei 2023. Perseroan memastikan kondisi energi primer nasional dengan menjaga stok batu bara yang cukup.
Adapun, stok rata-rata batu bara PLN di Jawa dan Madura saat ini tercatat sebanyak 25,6 hari operasi (HOP), di Sumatra dan Kalimantan 26,1 HOP, sedangkan di Sulawesi, Maluku, Papua, serta Nusa Tenggara masing-masing 30,9 HOP.