Logo Bloomberg Technoz

Dalam 2 Tahun Sikap Rusia Berubah Terkait Koin Kripto

News
30 July 2024 16:40

Bitcoin. (Bloomberg)
Bitcoin. (Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, Pemerintah Rusia terus berlomba dalam mendukung industri kripto lewat pengaturan penerapan mata uang digital. Perusahaan-perusahaan terkait koin kripto juga dalam masa sulit terkait pembayaran luar negeri  di tengah ancaman sanksi dari Amerika Serikat (AS) terkait perang di Ukraina.

Anggota dari lembaga perwakilan di Majelis Rendah Parlemen wilayah Duma, akan mempertimbangkan rancangan aturan kripto pada pembacaan kedua dan ketiga pada hari Selasa, serta undang-undang terpisah yang mengatur penambangan kripto.

Rancangan perundang-undangan ini juga diharapkan mendapatkan persetujuan cepat dari para senator di Dewan Federasi sebelum ditandatangani menjadi undang-undang oleh Presiden Vladimir Putin dan berlaku pada 1 September, menurut Anatoly Aksakov, kepala komite pasar keuangan Duma.

Vladimir Putin. (Dok: Bloomberg)

“Sebelumnya, ada kekhawatiran bahwa legalisasi mata uang kripto dapat menimbulkan masalah bagi perkembangan pasar domestik,” kata Aksakov. Meskipun mata uang kripto dapat membantu Rusia untuk menghindari sanksi Barat, penggunaannya merupakan “fenomena objektif dan tidak dapat diabaikan” oleh regulasi, jelas dia.