"Kami juga telah mengusulkan tambahan anggaran bantuan pangan cadangan untuk cadangan pangan kepada pemerintah seperti yang saya sampaikan tadi sekitar Rp20 triliun atau tepatnya 20,2 triliun," jelasnya.
Anggaran Bapanas sebesar Rp329,9 miliar yang dialokasikan untuk berbagai program diantaranya Program Ketersediaan, Akses dan Konsumsi Pangan Berkualitas sebesar Rp212,83, hingga program dukungan manajemen yang di dalamnya termasuk anggaran operasional pegawai dan barang yang mencapai Rp117,95 triliun.
Sementara itu, Bapanas juga telah menyiapkan empat program prioritas sebagai bagian dari rencana kerja pemerintah (RKP) 2025 yakni:
1. Food, Energy, and Water (FEW) Nexus
2. Peningkatan Kualitas Konsumsi, Keamanan, serta Penanganan Kerawanan Pangan dan Gizi.
3. Peningkatan Ketersediaan Pangan Nasional
4. Penguatan Tata Kelola Sistem Pangan.
(prc/lav)