JPMorgan Gunakan AI Chatbot untuk Membuat Analisis
News
26 July 2024 15:10
Denise Wee dan Chanyaporn Chanjaroen - Bloomberg News
Bloomberg, JPMorgan Chase & Co telah meluncurkan alat kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) generatif dan meminta karyawan untuk menganggapnya sebagai analis riset yang dapat menawarkan informasi, solusi, dan saran.
Menurut memo internal yang dilihat oleh Bloomberg, bank tersebut memberikan akses kepada "banyak" karyawan di divisi manajemen aset dan kekayaan terhadap versi ChatGPT miliknya sendiri, yang disebut LLM Suite. Alat ini dapat membantu dalam penulisan, pembuatan ide, pemecahan masalah menggunakan spreadsheet, meringkas dokumen, dan banyak lagi.
Produk ini tidak mengandung pengetahuan spesifik divisi manajemen aset dan kekayaan, dan ditujukan untuk produktivitas umum.
Juru bicara JPMorgan menolak berkomentar. Memo tersebut sebelumnya dilaporkan oleh Financial Times.