Logo Bloomberg Technoz

IHSG Akhirnya Menguat 0,59%, Saham GOTO Ikut Naik

Muhammad Julian Fadli
11 April 2023 16:47

Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau dengan menguat 40 poin atau 0,59% pada posisi 6.811,31 pada perdagangan Selasa (11/4/2023).

Total transaksi hari ini hanya sebesar Rp 7,34 triliun, dari 19,15 miliar lembar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat 0,11% ke posisi Rp 14.885/US$.

Pergerakan saham sektor teknologi dan sektor saham properti menjadi pendukung utama penguatan IHSG, dengan kenaikan 1,91% dan 1,79%.

Saham sektor teknologi yang melaju pesat yakni, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) ditutup melesat 8,3% ke posisi Rp 8.800/saham, PT Wir Asia Tbk (WIRG) naik 6,2% ke posisi Rp 137/saham. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) terapresiasi 5,3% ke posisi Rp 99/saham.

Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan juga ditutup di zona hijau, dengan mencatatkan penguatan 6,18 poin atau 0,67% ke posisi 941,78.