IHSG Dibuka Langsung Ambles 0,65% ke 7.215
Muhammad Julian Fadli
25 July 2024 09:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (25/7/2024), dibuka melemah. Pada pukul 9.11, indeks kehilangan 47,57poin atau ambles 0,65% ke level 7.215.
Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume perdagangan tercatat 2,89 miliar saham dengan nilai transaksi Rp1,49 triliun. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 119.491 kali.
Sebanyak 118 saham menguat, dan 263 saham melemah. Sementara, 177 saham tidak bergerak.
Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global. Pasar global terpantau gamang pasca rilis data Aktivitas Bisnis AS semalam. Indeks output komposit S&P Global pada awal Juli melonjak ke level tertinggi sejak April 2022, terdorong oleh permintaan jasa yang lebih kuat. Sementara indikator harga jual mengalami penurunan.
Seperti yang diwartakan Bloomberg News, sementara ukuran aktivitas penyedia jasa menunjukkan pertumbuhan tercepat sejak Maret di tahun yang sama.