Logo Bloomberg Technoz

Secara lebih terperinci, Frans menjabarkan beberapa upaya ekstra ID Food dalam menstabilkan harga gula pasir, daging sapi, dan minyak goreng menjelang Lebaran 2023.

Untuk gula, perusahaan telah melakuikan pengadaan stok gula pasir konsumsi sejumlah 127.900 ton. Sebanyak 107.900 ton di antaranya berasal dari penugasan impor, sedangkan 20.000 ton didapatkan dari serapan lokal termasuk dari produksi PTPN agar bisa menjaga harga keekonomian gula Rp 13.500/ kg di tingkat konsumen. 

Untuk daging sapi, lanjut Frans, ID Food telah melakukan pengadaan dari penugasan impor tahun lalu. Dengan demikian, perusahaan dapat mengamankan carry over stock sebanyak 2.460 ton pada awal Ramadan tahun ini.

“Sebenarnya kami juga mendapat penugasan impor daging sapi dari Brasil sebanyak 100.000 ton, tetap karena jarak yang jauh dan shipping time yang cukup panjang, penugasan tahun ini diestimasikan tiba pertama kali pada akhir April atau awal Mei,” ujarnya.

Selain itu, pada akhir periode Ramadan dan menjelang Idulfitri, perusahaan akan memobilisasi sapi hidup dari Jawa dan sekitarnya untuk memenuhi potensi kenaikan permintaan saat Lebaran.

Untuk minyak goreng, Frans menyebut distribusi telah mencapai 22,8 juta liter per bulan dengan harga Rp 14.000/liter di 34 provinsi. ID Food juga akan ditugaskan untuk mendukung program cadangan pangan pemerintah sesuai Peraturan Presiden No. 125/2022. 

“Dalam waktu dekat akan ada program distribusi bantuan pangan kepada keluarga dengan risiko stunting. Untuk tahap awal,  kami distribusikan di 7 wilayah yaitu Sumatra, Banten, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, NTTT, dan Bali dengan jumlah keluarga risiko stunting 1,4 juta. Distribusi pertama akan dilakukan di akhir pekan ini pada 15 April, berlokasi di Banten, Jateng, Jabar, dan Jatim,” jelasnya.

Upaya stabilisasi lain yang dilakukan ID Food adalah menggelontor program pasar murah di 130 titik, bazar di 103 titik, dan pasar pemantauan di 570 titik. 

“Ditambah dari jaringan internal  kami, warung pangan 2.993 mitra aktif dan toko tani di 514 kabupaten/kota. Kemudian, distribusi daging dari sejumlah freezer daging dan distribusi ke beberapa supermarket,” lanjutnya.

(wdh)

No more pages