Waspada Barcode QRIS Palsu di Kotak Amal Masjid
Elisa Valenta
11 April 2023 13:08
Bloomberg Technoz, Jakarta - Jagat media sosial tengah dihebohkan oleh praktik penipuan yang dilakukan seorang pria yang mengganti barcode QRIS kotak amal di masjid.
Dalam rekaman CCTV yang beredar di media sosial, terlihat seorang pria diduga telah mengganti kertas sticker yang berisi barcode kode pembayar QRIS yang biasa digunakan para umat untuk mentransfer dana infaq ke pengelola masjid. Sticker tersebut kemudian diganti dengan kode yang diduga ditujukan ke rekening pribadi pelaku. Peristiwa tersebut diketahui terjadi di Masjid Nurul Iman Blok M Square, Jakarta Selatan.
"Modus penipuan baru, ada oknum yang nempel stiker QRIS di kotak-kotak infaq masjid. Ini kejadian di Nurim Blok M Square di tempel hari Kamis, 6 April, baru ketahuan pagi ini 9 April," demikian narasi dalam video itu.
Polisi menyebut aksi penipuan dengan QRIS palsu itu terjadi di beberapa masjid di Jakarta Selatan. Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Irwandhy menyebut sejauh ini pelaku diketahui satu orang.
"Untuk saat ini indikasinya sudah lebih dari satu lokasi, lebih dari satu lokasi, dari lokasi ada di Kebayoran Lama dan ada di Pancoran, Pondok Indah dan Kalibata, jadi ada beberapa lokasi," kata dia.