Kalender Ekonomi Sepekan: Inflasi PCE & Pembukaan Olimpiade Paris
Ruisa Khoiriyah
23 July 2024 08:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pekan perdagangan pada minggu ini sudah diawali berita mengejutkan, pengunduran diri Presiden Amerika Serikat (AS), Joseph 'Joe' Biden, dari kontestasi pemilihan presiden pada November nanti.
Berita besar itu telah memaksa para investor berhitung ulang tentang skenario Pilpres AS yang akan mempengaruhi prospek kebijakan perekonomian ke depan, sehingga berdampak pula pada keputusan investasi para pelaku pasar.
Pasar akan menghitung lebih cermat bagaimana kans 'pertarungan' kandidat dari Partai Republik Donald Trump versus Kamala Harris yang diusung Partai Demokrat menggantikan Biden, berikut dampaknya pada perekonomian terbesar di dunia itu.
Namun, pekan ini sejatinya ada data lain yang tak kalah penting diantisipasi oleh pasar yaitu data inflasi Personal Consumption Expenditure (PCE) yang menjadi acuan inflasi utama The Fed, bank sentral AS, dalam menentukan kebijakan bunga acuan ke depan. Data ini akan menjadi yang terakhir sebelum The Fed akan menggelar pertemuan Komite Terbuka (FOMC) pada 31 Juli nanti.
AS juga akan merilis data pertumbuhan ekonomi kuartal II-2024 yang disetahunkan. Data ini juga ditunggu karena akan memberi gambaran apakah negeri itu semakin potensial mencatat soft landing setelah pengetatan paling agresif dalam empat dekade telah dilangsungkan dua tahun terakhir.