Pendapatan Verizon Rp531,36 Triliun, di Bawah Konsensus Pasar
News
22 July 2024 20:00
Brandon Mioduszewski—Bloomberg News
Bloomberg, Laporan keuangan operator seluler terbesar di AS, Verizon Communications Inc, meleset dari prediksi para analis. Pendapatan operasional tercatat US$32,8 miliar (sekitar Rp531,36 triliun), naik kurang dari 1% dari tahun lalu, efek lebih sedikit orang yang meng-upgrade peralatan nirkabel.
Sebelumnya rata–rata analis memperkirakan pendapatan bisa mencapai US$33,1 miliar. Saham Verizon turun sekitar 3,3% pada perdagangan premarket di New York.
Pertumbuhan keseluruhan yang lemah menutupi kenaikan yang mengejutkan pada pelanggan telepon nirkabel dan peningkatan pelanggan internet fixed wireless broadband.
Pendapatan layanan nirkabel mencapai US$19,8 miliar dalam tiga bulan yang berakhir di bulan Juni, atau naik 3,5% dan sejalan dengan perkiraan para analis.