Logo Bloomberg Technoz

Budhy Setiawan, Wakil Ketua Komisi IV DPR Meninggal Dunia

Redaksi
22 July 2024 16:56

Politikus Partai Golkar dan Wakil Ketua Komisi IV DPR, Budhy Setiawan. (Dok DPP Golkar)
Politikus Partai Golkar dan Wakil Ketua Komisi IV DPR, Budhy Setiawan. (Dok DPP Golkar)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Partai Golkar menyampaikan kabar duka usai kadernya yang juga menjabat Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Budhy Setiawan meninggal dunia, Ahad (21/7/2024). Pria berusia 57 tahun ini dikabarkan meninggal di Rumah Sakit Mount Elizabet, Singapura setelah mengalami serangan jantung.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Bogor, Rusli Prihatevy mengatakan, pada awalnya Budhy sempat mendapatkan perawatan di dalam negeri yaitu Rumah Sakit Eka Hospital.

“Dikarenakan serangan jantung, kondisi Budhy Setiawan agak menurun di hari Minggu. Akhirnya pihak keluarga memutuskan untuk memindahkan perawatan ke RS Mount elizabet Singapura,” kata Rusli dikutip dari laman DPP Golkar, Senin (22/7/2024).

Rencananya, jenazah Budhy Setiawan akan dibawa ke rumah duka di Kelurahan Lawanggintung, Kecamatan Bogor Selatan. Rusli pun mewakili Partai Golkar Kota Bogor menyampaikan rasa duka kepada keluarga almarhum.

“Saya bersaksi beliau orang baik. Beliau tokoh, mentor sekaligus senior di Partai Golkar,” kata Rusli.