Logo Bloomberg Technoz

Jalur CPNS untuk 8 Sekolah Kedinasan Dibuka, Total 3.445 Formasi

Redaksi
19 July 2024 15:00

Ilustrasi tes CPNS. (Dok. Humas BKN)
Ilustrasi tes CPNS. (Dok. Humas BKN)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah membuka jalur penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada delapan instansi penyelenggara sekolah kedinasan dengan alokasi sebanyak 3.445 formasi.

Sekolah kedinasan yang diberikan alokasi formasi antara lain, Politeknik Keuangan Negara (STAN) sebanyak 722 formasi, Insitut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) 721 formasi, Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) 400 formasi, dan Politeknik Siber dan Sandi Negara 105 formasi.

Kemudian, Politeknik Statistika STIS 355 formasi, Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Politeknik Imigrasi 400 formasi, 22 sekolah kedinasan di bawah naungan Kementerian Perhubungan sebanyak 622 formasi, serta Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG) sebanyak 120 formasi.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas menjelaskan pemerintah mulai menggelar seleksi penerimaan CPNS sekolah kedinasan tersebut secara serentak. Tahap awal berupa Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang berlangsung mulai 18 Juli hingga 6 Agustus 2024.

"SKD berlangsung di berbagai titik lokasi ujian, yang terdiri dari Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) Pusat, 14 Kantor Regional BKN, 21 UPT BKN, serta 4 lokasi mandiri instansi," ujar Anas dalam keterangan tertulis, Jumat (19/7/2024).