Logo Bloomberg Technoz

Demo Protes Kuota PNS di Bangladesh Ricuh, 25 Orang Tewas

News
19 July 2024 13:30

Ilustrasi garis polisi. (Photo By RLTheis via Envato)
Ilustrasi garis polisi. (Photo By RLTheis via Envato)

Niluksi Koswanage - Bloomberg News

Bloomberg, Bangladesh mengalami pemadaman internet nasional saat mahasiswa yang bersenjatakan tongkat dan lemparan batu bentrok dengan polisi, dalam protes terhadap pemerintah yang menurut laporan telah menewaskan setidaknya 25 orang.

Layanan pemantauan Netblocks mengatakan data jaringan menunjukkan pemadaman internet dimulai pada Kamis (18/07/2024). Mahasiswa yang marah dengan kebijakan  pembatasan kuota pegawai negeri sipil (PNS) berusaha menutup jaringan transportasi dan bisnis setelah pihak berwenang menutup semua universitas. Sebuah stasiun televisi pemerintah dibakar, lapor media lokal.

Associated Press mengatakan 25 orang tewas sejauh ini. Pemerintah belum berkomentar tentang pemadaman tersebut.

Kekecewaan mahasiswa berpusat pada kebijakan pemerintah yang mencakup alokasi 30% untuk anggota keluarga veteran perang kemerdekaan 1971 dari Pakistan, yang menurut kritikus telah disalahgunakan.