Logo Bloomberg Technoz

Sektoral saham transportasi, dan saham-saham konsumen primer menjadi pendukung utama laju penguatan arah IHSG dengan kenaikan 0,59% dan 0,56%, disusul oleh menguatnya saham keuangan sebesar 0,42%. Sedangkan, saham barang baku mengalami tekanan hebat mencapai 0,31%.

Sejumlah saham-saham sektor transportasi yang menjadi pendorong kenaikan IHSG, PT Utama Radar Cahaya Tbk (RCCC) yang melesat 2,56%, saham PT Blue Bird Group Tbk (BIRD) yang menguat 1,97%, dan saham PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dengan kenaikan 1,96%.

Senada, saham konsumen primer juga ikut menguat i.a, PT Janu Putra Sejahtera Tbk (AYAM) terbang 9,25%, PT Falmaco Nonwoven Industri Tbk (FLMC) meroket 8,62%, dan PT Cisadane Sawit Raya Tbk (CSRA) yang menguat 3,12%.

Indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan juga ikut menghijau dengan kenaikan 5,02 poin atau 0,56% ke posisi 909,57.

Saham-saham LQ45 yang bergerak pada teritori positif hingga menjadi penopang laju IHSG antara lain, PT Bank Jago Tbk (ARTO) melesat 4,89%, dan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) dengan kenaikan 4,19%.

Gerak Saham ARTO pada Rabu 17 Juli 2024 (Bloomberg)

Tren Bullish juga terjadi pada saham LQ45 berikut, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) menguat 3,36%, PT  Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) melonjak 2,86%. Dan juga saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) melesat 2%.

Adapun kinerja bursa di Asia siang hari ini bergerak bervariasi. Indeks Hang Seng Hong Kong menguat 0,33%, dan indeks Strait Times Singapore menghijau 0,08%. Sementara itu, indeks Kospi melemah 0,52%, indeks Shanghai merah 0,36%, dan indeks Nikkei 225 naik drop 0,20%.  

(fad)

No more pages