Logo Bloomberg Technoz

Update Daftar Formasi CPNS dan PPPK 2024 yang Dibuka Bulan Juli

Redaksi
17 July 2024 07:30

Ilustrasi tes CPNS. (Dok. Humas BKN)
Ilustrasi tes CPNS. (Dok. Humas BKN)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Kepegawaian Negara (BKN) tengah menunggu keputusan resmi Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) untuk membuka pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) periode 2024. Kabarnya, Panselnas akan segera mengetuk palu sehingga pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK diprediksi mulai bulan ini.

Formasi CPNS dan PPPK 2024

Sejauh ini, sudah ada 7 instansi yang mengumumkan formasi CPNS 2024. Di antaranya adalah Kemensos, Kemenhub, KemenPUPR, Bawaslu, Kemenkes, Kemenag, dan Kemenbudristek.

Tahun ini, pemerintah akan membuka banyak lowongan untuk CPNS dan PPPK 2024. Jokowi bahkan sudah mengumumkan bahwa rekrutmen CPNS 2024 dengan total formasi 2,3 juta pada tahun 2024.

Rincian Formasi CPNS dan PPPK 2024

Instansi Pusat

  • CPNS: 207.247 Posisi

  • PPPK: 221.936 Posisi

Instansi Daerah

  • CPNS: 483.575 Posisi

  • PPPK: 1.383.758 Posisi

    • Guru: 419.146 Posisi

    • Tenaga Kesehatan: 417.196 Posisi

    • Tenaga Teknis: 547.416 Posisi

Cara Daftar CPNS dan PPPK 2024