Logo Bloomberg Technoz

Sejak SEC membuka jalan untuk persetujuan ETF pada tanggal 23 Mei, harga Ether telah turun sekitar 10% menjadi US$3.380. Meski demikian Kaiko mengatakan bahwa ini tidak menceritakan keseluruhan kejadian, dan peningkatan rasio menjadi pertanda baik bagi kinerja mata uang kripto setelah ETF mulai diperdagangkan.

Persetujuan akhir dari SEC diperkirakan akan datang sekitar pertengahan Juli, menurut perkiraan Steve Kurz, kepala manajemen aset di Galaxy Digital.

Pasca peluncuran ETF Bitcoin, harga mata uang kripto ini telah melonjak sekitar 50% tahun ini menjadi US$63.400. Ether naik 48% tahun ini. 

Matthew O'Neill, co-direktur penelitian di Financial Technology Partners, mengatakan bahwa peluncuran ETF Ether akan memungkinkan investor institusional mendiversifikasi portofolio kripto mereka.

Papan logo Bitcoin dan Ether. (Dok: Bloomberg)

Sebelumnya mereka hanya terpaku pada produk Bitcoin, dan atau investor institusi ini kemungkinan akan menggabungkan keduanya dalam kepeemilikan.

“Mereka akan dapat memilih dari dua rasa pada menu, bukan hanya satu,” kata O'Neill.

Potensi persetujuan ETF belum sepenuhnya dihargai di pasar dan beberapa investor masih menunggu hingga hari perdagangan, tambah O'Neill.

Dia mengatakan harga Ether masih memiliki ruang untuk naik. Dengan nilai pasar sekitar US$400 miliar, Ether adalah mata uang kripto terbesar kedua setelah Bitcoin, yang memiliki nilai pasar sekitar US$1,2 triliun.

(bbn)

No more pages