Logo Bloomberg Technoz

Kemenparekraf soal Harga Tiket Pesawat RI Termahal Kedua di Dunia

Redaksi
16 July 2024 10:40

Suasana calon penumpang pesawat saat arus mudik di Terminal 3, Bandara Soetta, Sabtu (6/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Suasana calon penumpang pesawat saat arus mudik di Terminal 3, Bandara Soetta, Sabtu (6/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengungkapkan perihal tiket pesawat saat ini sedang dalam pembahasan.

Setelah Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan bahwa harga tiket pesawat di Indonesia termahal kedua di dunia. Hal tersebut karena adanya peningkatan biaya operasi pesawat terbang dan melemahnya rupiah dibandingkan dolar.

“Semua masih dalam batas pembahasan, karena banyak hal jika bicara komponen kenapa tiket pesawat RI mahal. Pembahasan dilakukan di bawah Kemenko Marves. Faktornya banyak, dari pajak dan lain-lain, jadi sabar ya” ujar Nia Niscaya Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama di acara The Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (15/7) kemarin.

Pihak Kemenparekraf mengaku dalam pembahasan tersebut hanya akan mempromosikan penerbangan baru. Agar promosi pariwisata Indonesia di wilayah-wilayah yang masih sulit dijangkau masyarakat.

“Kemenparekraf akan mempromosikan flight-flight baru untuk mempermudah pencapaian, karena transportasi adalah hal utama dalam pariwisata,” tambahnya.