Logo Bloomberg Technoz

Bursa Saham Asia Datar, Dipicu Optimisme Kemenangan Trump

News
16 July 2024 09:05

Ilustrasi aktivitas pekerja pada perdagangan bursa Asia. (Dok Bloomberg)
Ilustrasi aktivitas pekerja pada perdagangan bursa Asia. (Dok Bloomberg)

Aya Wagatsuma - Bloomberg News

Bloomberg, Bursa saham di Asia bergerak datar pada awal perdagangan Selasa (16/05/2024), menyusul kenaikan di Wall Street yang dipicu optimisme terkait masa jabatan kedua Donald Trump sebagai presiden AS setelah memilih calon wakilnya.

Indeks ekuitas naik di Jepang dan Korea, sementara di Australia stabil. Kontrak berjangka untuk saham Hong Kong menunjukkan penurunan. Kontrak berjangka AS sedikit lebih tinggi pada Selasa pagi setelah indeks acuan di sana naik dan pelaku pasar memperkirakan peluang yang lebih besar bagi kemenangan Trump setelah dia selamat dari upaya pembunuhan.

Kehati-hatian di Asia muncul di tengah tanda-tanda volatilitas pasar negara berkembang karena kekhawatiran ancaman tarif Trump akan diterapkan. Indeks mata uang terkait memutus delapan hari kenaikan berturut-turut pada Senin, dengan mata uang di Afrika Selatan dan Meksiko - keduanya dilihat sebagai penentu selera risiko - memimpin penurunan. Dolar sedikit berubah.

Di wilayah tersebut, investor telah mengalokasikan dana berdasarkan negara mana yang akan dilihat sebagai teman atau musuh, mengingat kepresidenan akan lebih didasarkan pada hubungan politik dan perdagangan bilateral daripada kebijakan multilateral, kata Kyle Rodda, analis senior di Capital.com di Melbourne.