Logo Bloomberg Technoz

PR Ekonomi Prabowo-Gibran: Jaga Daya Beli Kelas Menengah

Redaksi
16 July 2024 08:40

Pelantikan Prabowo Gibran ((Andrean/Bloomberg Technoz)
Pelantikan Prabowo Gibran ((Andrean/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ekonom menilai Presiden Terpilih Prabowo Subianto memiliki pekerjaan rumah sektor ekonomi cukup besar yang ditinggalkan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni menjaga daya beli masyarakat demi pertumbuhan ekonomi nasional.

Putu Rusta Adijaya, Peneliti Bidang Ekonomi pusat penelitian kebijakan publik The Indonesian Institute (TII) mengungkapkan transisi kepemimpinan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto sudah berproses sedikit demi sedikit. 

Dalam proses tersebut, Prabowo akan memikul sederet persoalan ekonomi yang harus diselesaikan pada awal pemerintahan barunya mendatang. 

"Dari sisi masalah ekonomi, setidaknya pemerintahan Prabowo harus dapat menjaga daya beli oleh sektor rumah tangga, utamanya kelas menengah," ujar Putu kepada Bloomberg Technoz, dikutip Selasa (16/7/2024).

Menurut dia, menjaga daya beli merupakan hal yang tak begitu mudah, terutama dengan rentang pendapatan yang masih terbilang kecil, disertai pengurangan nilai akibat inflasi kebutuhan pokok dan kebutuhan bahan bakar untuk transportasi. Terlebih, jika masyarakat belum memiliki manajemen keuangan yang baik, maka akan semakin membebani masyarakat kelas menengah.